Semarang, beritajowo.com // Kementerian Agama (Kemenag) kembali membuka pendaftaran seleksi untuk Program Gelar Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) tahun 2023.
Pendaftaran akan berlangsung mulai dari tanggal 5 hingga 25 Juni 2023.
Program Gelar Beasiswa Indonesia Bangkit adalah program beasiswa pendidikan yang memberikan kesempatan untuk memperoleh gelar akademik pada tingkat Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktor (S3) di perguruan tinggi dalam negeri maupun luar negeri.
Beasiswa ini berupa beasiswa penuh (full scholarship) yang diberikan kepada peserta yang lolos seleksi dan memenuhi persyaratan untuk melanjutkan pendidikan S1, S2, atau S3 di perguruan tinggi yang ditetapkan oleh Kementerian Agama.
"Kita buka kembali seleksi Program Gelar BIB 2023. Pendaftaran dibuka dari 5 sampai 25 Juni 2023," terang Sekjen Kementerian Agama Nizar Ali di Jakarta, Selasa (30/5/2023).
"Program Gelar BIB 2023 difokuskan untuk stakeholders keluarga besar Kemenag. Beasiswa ini juga terbuka untuk semua agama," sambungnya.
Menurut Nizar, Program Gelar BIB 2023 bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing pendidikan keagamaan dari tingkat dasar hingga tingkat tinggi.
Selain itu, program ini juga bertujuan untuk memperluas akses bagi pemangku kepentingan Pendidikan Agama dan Keagamaan agar dapat melanjutkan pendidikannya melalui jalur beasiswa, baik di dalam negeri maupun luar negeri, dengan lebih luas.
"Ini bagian dari afirmasi kita agar mereka yang selama ini mengabdikan dirinya dalam pendidikan agama dan keagamaan juga bisa mendapat akses beasiswa kuliah S1, S2, atau S3," tegasnya.
"Informasi jenis, ketentuan, dan persyaratan pendaftaran Program Gelar BIB 2023 ini dapat diakses melalui Aplikasi Superapp Pusaka Kementerian Agama pada menu Layanan Terpadu dengan judul ‘Beasiswa Indonesia Bangkit’," sambungnya.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam, M. Ali Ramdhani, menambahkan bahwa proses seleksi penerima Program Gelar BIB 2023 terdiri dari tiga tahap.
Tahap pertama adalah seleksi administrasi yang akan dilakukan pada tanggal 26 Juni hingga 2 Juli 2023.
"Hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada tanggal 5 Juli 2023," jelasnya.
Tahap kedua adalah seleksi skolastik dan psikotes, diikuti oleh peserta yang lolos seleksi administrasi. Tahap ini akan dilaksanakan pada tanggal 7 hingga 12 Juli 2023.
"Ketiga, seleksi wawancara yang akan dilaksanakan pada 17 sampai 21 Juli 2023," sebut M Ali Ramdhani.
Artikel Terkait
Cinta Itu Tidak Selamanya Indah Dek. 5 Zodiak yang lagi bermasalah Dengan Asmara
Yuk Jalan-Jalan Keliling Semarang Naik Bis, GRATIS lho!!
Tinjauan Ramalan Zodiak Capricorn, Minggu, 4 Juni 2023, Jalin Komunikasi dengan Sahabat Pasangan
Kekayaan Mutlak Dimiliki 5 shio ini Memasuki Awal Bulan Juni 2023, Selamat dan Sukses Selalu Ya....
Revitalisasi dan Hidupkan Lokananta, Erick Thohir dan Kementerian BUMN Dorong Kemajuan Musik Seni Indonesia