Polri Temukan Penyebab Saling Tembak Antara 2 Anggota Polisi Hingga Tewaskan Brigadir J

- Senin, 11 Juli 2022 | 22:31 WIB
Terungkap, Brigadir J Tewas Ditembak Lantaran Lecehkan Istri Kadiv Propam Ferdy Sambo (Ilustrasi)
Terungkap, Brigadir J Tewas Ditembak Lantaran Lecehkan Istri Kadiv Propam Ferdy Sambo (Ilustrasi)

beritajowo.com // Jakarta - Polri mengungkap pemicu aksi saling tembak antara 2 anggotanya, yang menyebabkan tewasnya Brigadir J atau Nopryansah Yosua Hutabarat yang dilakukan Bharada E.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengungkap ada belasan tembakan yang dilepaskan dari pistol Brigadir J dan Bharada E dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP).

Brigadir J atau Nopryansah Yosua Butabarat (Brigadir Yosua) terlibat baku tembak dengan Bharada E di rumah Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo. Sejumlah tembakan sempat dilepaskan keduanya.

Baca Juga: Anggota Polisi Tewas saat Terlibat Saling Tembak di Rumah Dinas Pejabat Polri

"Brigadir J melepaskan tembakan sebanyak 7 kali, Bharada E membalas mengeluarkan tembakan sebanyak 5 kali," kata Ramadhan kepada wartawan, Senin (11/7/2022).

Dalam kasus ini, korban tewas Brigadir J adalah anggota Bareskrim yang ditugaskan sebagai sopir dinas istri Kadiv Propam.

Sedangkan Bharada E adalah anggota Brimob yang bertugas sebagai pengawal Kadiv Propam.

Ramadhan menjelaskan, peristiwa bermula saat Brigadir J dipergoki melakukan pelecehan terhadap istri Kadiv Propam.

Baca Juga: Tahukah Sobat Bejowers Darimana Asal Nama Ikan Mujair

Brigadir Yosua disebut memasuki kamar pribadi Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo dan melecehkan istri perwira tinggi itu.

"Berdasarkan keterangan dan barang bukti di lapangan bahwa Brigadir J memasuki kamar pribadi Kadiv Propam dan melecehkan istri Kadiv Propam dengan todongan senjata," imbuhnya.

Hal itu terungkap setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, yakni istri Irjen Ferdy Sambo dan Bharada E.

Istri Kadiv Propam lantas berteriak minta tolong, hingga terdengar oleh Bharada E yang berada di lantai atas rumah.

"Teriakannya terdengar oleh Bharada E yang berada di lantai atas sehingga Bharada E turun memeriksa sumber teriakan," ujarnya.

Teguran dari Bharada E dari depan kamar saat memergoki Brigadir J langsung memicu aksi saling tembak.

Halaman:

Editor: Riza Hamed Savero

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X