Beritajowo.com / Semarang- Hidup tidak semudah yang kita bayangkan. Bayangan hidup tidak seberat yang kita rasakan.
Hidup tenang adalah dambaan bagi setiap manusia. Kecil muda tua kaya miskin semua mendambakan hidup tenang.
Baca Juga: Ini Cara Mengamalkan dan Khasiat Solawat Nariyah
Inilah tips tenang menjalani hidup dengan takdir Allah menurut habib novel alaydrus. Dikutip dari youtube Asyik Ngaji.
Seorang jamaah bertanya kepada habib novel alaydrus. Habib Mohon izin berikan tips tenang menjalani kehidupan di atas takdirnya Allah?
Maka dijawab oleh habib novel alaydrus bahwa hidupnya tenang menjalani takdirnya Allah Subhanahu Wa Ta'ala dengan hati yang betul-betul ingat sama Allah. kalau ingat sama Allah ta'ala apapun kondisinya akan tenang tetapi ada tambahannya Kalau dapat nikmat syukuri alhamdulillah.
Baca Juga: Pengarang solawat Nariyah dan bacaanya
Sedangkan kalau lagi memang dapat musibah ya bersabar. dengan sabar itu ingat pahala, sabar itu surga, sabar itu menghapuskan dosa nanti akan tenang dengan sabar.
Kalo nafsu ngajak maksiat ingatkan bahwasanya kematian bisa datang sewaktu waktu. kemudian kalau takdir Allah berlaku maka ridho lah karena kalau kita itu ridho dengan takdir Allah ta'ala maka Allah Ridho sama kita.
jadi kalau sabar itu surga kalau syukur dapat tambahan. Terkadang kita dapat musibah, Allah lagi memberi kita takdir bentuknya itu tidak enak tapi sebetulnya itu adalah ujian yang dapat kita lalui.
Baca Juga: Inilah Keutamaan Amalan Solawat Jibril yang Perlu Kamu Ketahui
contoh orang dikasih musibah orang tersebut malah marah-marah padahal sebenarnya Allah baru membersihkan dosa dosanya. Kemudian diangkat derajatnya dan sebagainya.
Kebanyakan orang tidak bisa melihat isi daripada musibah tersebut yang dilihat cuman kulitnya saja. Ada sebuah kalimat, yang jelek Mungkin bungkusnya tapi di dalamnya ada mutiara yang harganya mahal yang luar biasa.
Artikel Terkait
Ustad Habib Novel Alaydrus, Amalan Zikir Agar Terhindar dari kegelisahan Duniawi
Masalah datang terus, Pengen hidup sukses Muhasabah Diri kuncinya
Amalan Mengapai Hajat, Habib Novel Alaydrus Amalkan Doa ini Setelah Sholawat