beriajowo.com // bola - Pertandingan pekan ke-19 Liga 1 2021/2022 antara Persib Bandung vs Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar hari ini Kamis, 13 Januari 2022.
Pertandingan antara Persib Bandung vs Bali United akan kick off pada pukul 21.45 WITA atau 20.45 WIB.
Absennya Achmad Jufriyanto, Marc Klok, dan Ardi Idrus membuat Robert Alberts sedikit mengubah formasi dari laga sebelumnya.
Baca Juga: Pelatih Persib Roberts Alberts Pastikan Persib Raih Poin Penuh dalam Laga Tandang Bali United
Nama-nama seperti Zalnando, Dedi Kusnandar, dan Victor Igbonefo kali ini mengisi starting line-up menghadapi Bali United. Selebihnya tidak jauh beda dengan laga sebelumnya saat mewalan Persita.
Sementera Aqil Savik malam ini tak masuk daftar susunan pemain, bergantian dengan Muhammad Natsir.
Skuad Bali United sendiri menurunkan skuad terbaik mereka demi mendekatkan diri dengan posisi di atas mereka. Stefano Lilipaly kali ini mendapat kesempatan tampil sejak menit pertama.
Fano akan membantu lini depan Ilija Spasojevic dan juga Privat Mbarga. Lini tengah akan dipimpin sang kapten Fadil, bersama Nouri dan juga Eber Bessa.
Lini pertahanan sedikit mengalami perubahan. Duet Pacheco dan Leo akan disempurnakan oleh kedua bek sayap Made Andhika dan Ricky Fajrin.
Baca Juga: Link Live Streaming Bali United vs Persib Bandung Malam Ini
Artikel Terkait
Gratis! Link Live Streaming Bali United vs Persib Bandung Besok Malam
Link Live Streaming Bali United vs Persib Bandung Malam Ini
Persib Bandung Konfirmasi Indra Mustafa Masih Pemain Tergabung di Skuad Utama Liga 1 BRI